KELAS PERSIAPAN BAHASA ARAB
Selamat datang di Kelas Persiapan Bahasa Arab. Program ini dirancang untuk memberikan pemahaman yang mendalam dan keterampilan praktis dalam bahasa Arab, mulai dari tingkat dasar hingga tingkat mahir. Tujuan utama dari kelas ini adalah untuk membekali peserta dengan kemampuan mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis dalam bahasa Arab sesuai dengan kaidah yang tepat, serta menerapkan bahasa Arab dalam konteks akademik dan profesional.
Di kelas ini, peserta akan mempelajari berbagai materi yang meliputi pengenalan huruf hijaiyyah, struktur kalimat, kaidah nahwu dan sharaf, serta penguasaan kosakata dasar hingga kompleks. Materi ini dirancang untuk membangun kompetensi yang meliputi kemampuan berbicara dalam bahasa Arab, membaca teks Arab tanpa harakat, menulis karya ilmiah, dan menyimak kajian dalam bahasa Arab dengan kefasihan yang tinggi.
Untuk tingkat menengah, peserta akan diajarkan untuk menganalisis teks bahasa Arab yang lebih kompleks, memahami perubahan kata dalam bahasa Arab (sharaf), serta membangun kemampuan berbicara yang lebih lancar dan terstruktur. Pada tingkat mahir, peserta akan didorong untuk mampu membuat karya ilmiah penuh dalam bahasa Arab, serta memiliki bekal untuk public speaking dan menyimak kajian ilmiah dalam bahasa Arab tanpa hambatan.
Kami berharap, melalui program ini, peserta dapat mencapai tingkat kemahiran bahasa Arab yang tinggi dan siap untuk mengaplikasikan kemampuan ini dalam berbagai keperluan akademik, profesional, dan komunikasi sehari-hari. Ayo gabung belajar di kelas persiapan bahasa Arab, dan semoga perjalanan belajar bahasa Arab ini membawa manfaat yang besar!
LEVELISASI PROGRAM
Basic in Arabic Language
Tujuan Pembelajaran:
Mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis kalimat bahasa Arab dasar sesuai kaidah yang tepat.
Materi yang Dipelajari:
Pengenalan pelafalan dan penulisan huruf hijaiyyah.
Pengenalan kosakata bahasa Arab dan logat Arab.
Mendengarkan dan praktek percakapan bahasa Arab dasar.
Membaca teks full harakat dan memahami maknanya.
Latihan berbicara bahasa Arab.
Kompetensi yang Dicapai:
Membaca dan menulis huruf hijaiyyah.
Menguasai kosakata dasar.
Memahami percakapan sederhana.
Membaca teks Arab dengan harakat.
Berbicara dalam bahasa Arab secara sederhana.
Advanced in Arabic Language
Tujuan Pembelajaran:
Meningkatkan kemahiran dalam analisis teks dan percakapan bahasa Arab yang kompleks, serta menulis dan berbicara dengan tata bahasa yang baik dan benar.
Materi yang Dipelajari:
Nahwu
I’rob
Sharaf
I’lal
Muhadatsah
Kompetensi yang Dicapai:
Kemampuan menganalisis teks bahasa Arab kompleks
Penguasaan kaidah Nahwu dan I’rob
Kemampuan memahami dan menggunakan Sharaf dan I’lal
Kemampuan berbicara dalam bahasa Arab kompleks
Kemampuan menulis dengan tata bahasa yang baik dan benar
Proficient in Arabic Language
Tujuan Pembelajaran:
Mengembangkan kemahiran dalam maharah qiraah, kitabah, istima’, dan kalam untuk menghasilkan karya ilmiah dalam bahasa Arab, membaca teks Arab tanpa harakat, serta memiliki bekal public speaking dan menyimak kajian dalam bahasa Arab.
Materi yang Dipelajari:
Maharah Qiraah (Membaca)
Maharah Kitabah (Menulis)
Maharah Istima’ (Mendengarkan)
Maharah Kalam (Berbicara)
Kompetensi yang Dicapai:
Kemampuan membaca teks Arab tanpa harakat
Kemampuan menulis karya ilmiah dalam bahasa Arab
Kemampuan menyimak kajian dalam bahasa Arab
Kemampuan public speaking dalam bahasa Arab
Kemampuan berbicara dalam bahasa Arab yang fasih dan lancar